Bus AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) merupakan salah satu moda transportasi umum yang ada di Indonesia. Baik di kota besar maupun di desa keberadaan bus AKAP sangat diperlukan dan sangat membantu mobilisasi masyarakat Indonesia dalam hal melakukan aktivitas atau kegiatan.
Bus AKAP memiliki fungsi sebagai salah satu sarana transportasi umum urbanisasi dari desa ke kota maupun sebaliknya. Alat transportasi yang dapat menjangkau setiap lokasi turut membantu mendorong perekonomian di daerah maupun di kota besar.
Bus AKAP memiliki beberapa kelebihan diantaranya harga terjangkau dan banyak rute yang dilalui. Keberadaan Bus AKAP sejatinya akan terus dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia seiring dengan perkembangan infrastruktur, pertumbuhan ekonomi serta pertumbuhan penduduk.
Tak heran setiap harinya ada ribuan orang yang bermigrasi ke daerah maupun ke kota menggunakan Bus AKAP melalui terminal atau agen.
Di tengah situasi pandemi covid-19 saat ini, Lintasan Bis Agen Pondok Pinang dinilai sangat membantu masyarakat dalam hal transportasi antar kota antar propinsi, selain itu Agen Lintasan Bis Pondok pinang juga dirasa membantu masyarakat sekitarnya untuk menambah penghasilan serta membantu pemerintah menggurangi pengganguran. Banyak orang yang bergantung hidup dari agen lintasan pondok pinang ini, bahkan Hupaima Sidabutar selaku pengelola agen bus AKAP pondok pinang mengklaim ada sekitar 5.000 jiwa yang bergantung pada agen lintasan pondok pinang ini.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa, lintasan bis pondok pinang bukanlah terminal bayangan seperti berita yang beredar luas, akan tetapi hanya berfungsi sebagai lintasan bis untuk menaikkan dan menurunkan penumpang saja jadi dengan kata lain dikenal juga dengan agen.
Beda dengan Terminal bis, Terminal bis itu tempat bis kota dan bis antarkota berhenti untuk menaik-turunkan penumpang biasanya dengan jangka waktu yang lama. Selain itu terminal itu bangunannya luas serta daya tampungnya besar jadi didalamnya bisa menampung angkutan kota, Taksi dan juga bus AKAP dalam jumlah banyak.
Keberadaan lintasan bus pondok pinang telah ada sejak tahun 2014, selama ini tidak pernah ada keluhan dari warga sekitarnya terkait keberadaan lintasan bis pondok pinang ini, justru warga merasa terbantu dengan adanya lintasan bis ini karena memudahkan warga dalam hal mobilisasi kedaerah.
Tak hanya itu warga sekitar juga mendapatkan penghasilan tambahan dengan adanya lintasan bis Pondok Pinang ini. Mereka (warga sekitar) ada yang berdagang di dekat lokasi lintasan bis Pondok Pinang, ada yang menjadi juru parkir, ada yang menjadi agen bus dan lain sebagainya.
Selain itu dengan adanya lintasan bis Pondok Pinang juga membantu dalam hal keamanan karena dengan adanya lintasan bis Pondok Pinang ini Kamtibmas sangat kondusif dan aman.
Penumpang bus pondok pinang merasa terbantu dan bersyukur dengan adanya lintasan bis Pondok Pinang ini, karena tempat ini sangat membantu mereka dalam hal berpergian keluar kota.
Astrid salah satu penumpang bis AKAP mengaku merasa terbantu dengan adanya lintasan bis Pondok Pinang. Ketika diwawancarai awak media ia juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pengelola yang telah mengelola lintasan bis Pondok Pinang ini dengan baik. Karena selama ini ia beserta keluarga ketika hendak pergi ke luar kota pasti memilih tempat ini untuk membeli tiket dan berangkat ke daerah. Alasannya karena tempat ini sangat aman, bebas calo dan penumpang bebas memilih bis apa saja yang ingin ditumpangi tanpa harus diganggu oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Alex Panjaitan, selaku pengelola bis Madu Kismo dan perwakilan Agen bus lintasan pondok pinang mengatakan, dimasa Pandemi Covid-19 ini pihak pengelola menerapkan protokol kesehatan secara ketat, setiap penumpang yang menaiki bis diwajibkan menerapkan dan mematuhi prokes 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan hindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun hal ini juga berlaku bagi setiap supir bus, crew bus dan semua orang yang berkativitas di Agen Lintasan Bis Pondok Pinang ini.
Selain itu untuk memutus rantai penularan virus corona penumpang tidak diperkenankan untuk makan dan minum sepanjang perjalanan, terkecuali bagi penumpang yang wajib mengonsumsi obat-obatan ketika sakit.
Sebagai perwakilan dari PO.Bus Alex menyebut bahwa lintasan bis pondok pinang ini telah ikut membantu pemerintah memberikan lapangan pekerjaan kepada ratusan orang yang terdiri dari supir dan kenek Bus AKAP.
Baik Hupaima Sidabutar dan Alex Pandjaitan berharap Pemda DKI segera turun tangan memberikan solusi serta dukungan kepada lintasan bis pondok Pinang ini karena ini menyangkut hajat hidup orang banyak.