PATI-Monitordesa.com| Kapolres Pati AKBP Arie Prasetya Syafaat, S.I.K. meninjau lokasi banjir di Desa Sunggingwarno, Kecamatan Gabus. Kamis (10/12/2020) sekitar pukul 20.30 s/d 22.00 WIB.
Dalam giat tersebut, Kapolres didampingi PJU Polres Pati dan Kapolsek Gabus serta kepala desa setempat.
Dalam peninjauan lokasi banjir tersebut, Kapolres Pati memberikan bantuan berupa beras 500 Kg Beras kepada warga tidak mampu yang terdampak banjir di Desa Sunggingwarno.
Menurut Kapolres, banjir disebabkan curah hujan yang tinggi dan adanya tanggul Sungai Gono yg melintas di Desa Sunggingwarno yang jebol sepanjang 5 meter dengan kedalaman sekitar 4 meter di dua titik.
Akibatnya, 6 rumah di RW 1 tergenangi air dengan ketinggian air 10 cm s/d 25 cm, yaitu rumah Leginah dan Sarjan di wilayah RT 1, Rukayati, Sarbin dan Andi di wilayah RT 5, dan rumah Haryanto di wilayah RT 7. Banjir juga menggenangi kantor desa lama dengan ketinggian 10 sampai 25 meter.
Selain itu, masih menurut Kapolres, TPQ Baiturrohman yang berada di RT 03/02 juga tergenangi air dengan ketinggian 10 cm s/d 30 cm.
“Genangan air juga masuk ke pekarangan seluas sekitar 10 hektar dengan ketinggian air 10 hingga 25 cm, dan persawahan warga seluas kurang lebih 30 hektar dengan ketinggian air 10 hingga 50 Cm, serta areal tegalan seluas 5 hektar dengan ketinggian air 10 sampai 30 cm,” beber Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan, dalam peristiwa tersebut, tidak ada korban jiwa, dan kerugian material masih dalam perhitungan. Wargapun akan melaksanakan kerja bakti perbaikan tanggul yang jebol setelah air surut. “Alhamdulillah, tidak ada warga yang mengungsi,” pungkasnya
(SP/HMS/Red)